logo

Bangsal Songgo Buwono Karaton Mataram Surakarta Hadiningrat

Pondok Gomang – Admin menampilkan tulisan beliau Prof. Dr. KH. KPP. Noer Nasroh Hadiningrat, S.H., MBA., MMPd., sekilas tentang Bangsal Songgo Buwono yang ada di Karaton Mataram Surakarta Hadiningrat.

Berikut catatan selengkapnya:


Bangsal Songgo Buwono Karaton Surakarta Hadiningrat

Prof. Dr. KH. KPP. Noer Nasroh Hadiningrat, S.H., MBA., MMPd.

Karaton Surakarta Hadiningrat terdapat bangsal yang disebut Songgo Buwono. Bangsal Songgo Buwono memiliki segi 8 (delapan) dan terdiri dari 6 (enam) sap yang mempunyai falsafah dan beberapa makna, antara lain:

  1. Enam sap itu memiliki makna bahwa  lima sebagai Indra atau perasa pada umumnya para manusia biasa, yaitu: mata, telinga, hidung, lidah dan perasa yang dilakukan oleh organ tubuh manusia. Seperti misal tangan bisa digunakan untuk meraba antara benda yang kasar dan yang halus. Lidah bisa untuk merasakan antara yang pahit, manis, asin dll.
  1. Sap yang ke enam adalah merupakan machluq Alloh yang di beri kelebihan atau ke istimewaan melebihi dari manusia biasa,yaitu manusia  berindra 6. Seperti misal Para Raja Mataram,  dan Bangsal Songgo buwono adalah tempat sanggar pamujan se orang Raja, yang bersemedi atau cholwah memanjatkan Do’a kepada Alloh  ,karena kekuasaan tunggal di wilayah Kerajaan Sang Raja masih merasa sebawah dengan Kekuasaan Alloh yang Maha Agung, maka Beliau berkonsentrasi terhadap Yang Maha kuasa beribadah yang sempurna nutupi babahan menoro songo yaitu dua mata, dua telinga, dua lubang hidung, lubang mulut, qubul dan dubur, ngindeng pucuk e grono ,terasa mati sak jeroning Urip lan Urip sakjeroning Pati.

أن صلتي ونسكي ومحيي وممتي لله رب العالمين

Sesungguhnya sholat saya, ibadah saya ,hidup dan mati saya adalah milik Alloh robul Al-Amin.

Sang Raja adalah bagian macluq Alloh yang di sebut dalam Al Qur ‘an:

آني جاعل في الارض خليفه

Sesungguhnya saya adalah dzat yang membuat cholifah di muka bumi, maka manusia lebih istimewa di banding dengan machluq lain.

Bahwa macluq Alloh itu terdiri atas 4 kriteria:

  1. Machluq yang berakal dan bersyahwat contoh manusia.
  2. Machluq berakal dan tidak bersyahwat contoh Malaikat.
  3. Macluq bersyahwat dan tidak berakal, contoh para binatang.
  4. Macluq tidak berakal dan tidak bersyahwat contoh kayu batu air dan benda-benda lain.

Keistimewaan Sang Raja tentu berbeda dengan manusia lain, ،maka di dalam surat يس di sebutkan:

اتبعوا من لا يسءلكم اجرا وهم مهتدون

Kamu semua agar mengikuti atau tunduk kepada orang-orang yang tidak minta upah atau gaji.

Artinya jika di beri gaji ya monggo di terima , tetapi jangan mintak2 gaji atau upah  , sedangkan orang2 yang tidak minta gaji dan upah adalah orang yang mendapat petunjuk dari Alloh.

Untuk para Nabi dan Rosul di sebut Wahyu, untuk Para Wali di sebut Karomah ,untuk para orang Iman dan ahli ibadah di sebut ma’unah dan untuk para Raja di sebut Ilham. Oleh karena itu Raja Mataram menggunakan Hak nya untuk mujahadah dan cholwah di Bangsal Songgo Buwono memohon kepada Alloh untuk kepentingan Bangsa dan Negara Kerajaan ketika itu ,dan untuk kepentingan Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia , setelah Kerajaan menyatakan kemerdekaan Republik Indonesia.

Keistimewaan Raja Mataram

Raja Mataram di beri oleh Alloh Indra ke enam sehingga bisa mengetahui dimana sesuatu yang tidak bisa di mengerti oleh orang-orang yang hanya mempunyai Indra lima layaknya manusia biasa.

Raja Mataram oleh Alloh di beri kelebihan bisa mengerti ,interaksi dan komunikasi dengan Ratu kidul yang gho’ib ,karena itu bagian dari kelebihan sang Raja,dan itu terjadi secara turun temurun oleh leluhurnya yaitu Eyang Panembahan Senopati Sayidin panetep Panoto Gomo khalifatulloh ing Negari Mataram.

Eyang Panembahan Senopati telah menyepakati perjanjian yang di ajukan oleh Sang Ratu kidul yaitu Eyang Dewi Retno Kusumo. Perjanjian tersebut di namakan perjanjian ABIPROYO yang mengandung tiga item yaitu:

  1. Senadyan Ingsun jenise mahluq gho’ib lan ono ing ngalam gho’ib  aku tetep dadi garwo Penjengan Panembahan.
  2. Lamun Ono wong kang ora ngrumangsani anduweni Projo ing tanah Jawi , bakal ingsun keremaken ,seperti misal terjadi banjir di mana2 ,Sehingga penulis mengharapkan para pemangku kekuasan dan kebijakan di Negeri Indonesia tercinta ini, walaupun satu tahun sekali malem Nyepi tanggal 17 Agustus atau yang lain untuk Ziyaroh  ke makam Para Raja,
  3. Anak turun Panembahan ,kulo anggep kados anak turun kulo piyambak anggen kulo ngasah ,ngasuh Soho ngasih.

Para Raja Mataram melakukan cholwah di Songgo Buwono ,oleh orang biasa mungkin di nilai atas 3 hal:

  1. Tradisional atau adat, sebab hal itu biasa di lakukan oleh Raja2 Mataram  sebelumnya ,Kanjeng Nabi bersabda:

إذا لم تستح فاصنع ما شءت

Apabila kamu tidak malu lakukanya ,kalau kamu malu ya jangan di lakukan.

  1. Budaya ,bahwa para leluhur Mataram berbudi atau bertingkah laku melakukan hal tersebut.
  2. Warisan ritual para leluhur Mataram.

Raja-raja Mataram itu tidak di ragukan keislamannya dan kepemimpinan Nasionalnya, artinya bahwa Raja Mataram itu tidak di ragukan sebagai pemimpin Agama dan Negara ,sebab Beliau2 itu keturunan dua Unsur yang berbeda antara darah Wali atau Ulama’ dan darah Narendro , sedangkan dua unsur sangat menentukan kehidupan manusia berbangsa dan bernegara, Sabda Nabi:

صنفان من الناس إذا صلحا صلح الناس واذا فسدا فسدالناس الا همالعلماء والامراء

Dua unsur itu sangat menentukan orang2 berbangsa dan bernegara ,jikalau dua unsur itu baik maka semua akan baik ,jika dua unsur itu jelek atau rusak maka akan rusak semua; siapa dua unsur itu ? Yaitu Ulama’ dan Umaro’ .

Raja2 Mataram keislaman ,dari darah laki2 keturunan darah Para Narendro dan dari darah si ibu keturunan dari para Wali songo, para Narendro yaitu Para Prabu,Para Panembahan ,Para Sulthon,para Susuhunan,seperti misal Raden Fatah bin Prabu Browijoyo V Sultan Demak, nikah dengan Dewi Murtasimah binti Sunan Ngampel ,mempunyai Anak Sultan Trenggono dan nikah dengan Dewi Rukayah anak Sunan Kalijogo …

Contoh lain Dewi Dorowati adik Ragil dari Maulana Ibrohim Asmoro qondy garwo Prameswari Browijoyo Mojopahit V ,yang melahirkan Bondan kejawan dan menurunkan Raja2 Mataram ,contoh lain putranya sunan Giri yaitu Sunan kidul nikah dengan Eyang putri Dukoh Sobo binti Bondan Kejawan,berputra Madepandan berputra Adipati Mondoroko berputra Adipati Batang berputri Nyai Ratu Batang nikah dengan Kanjeng Sultan Agung berputra Prabu Amangkurat Agung berputra Sri Susuhan Paku Buwono 1 berputra Amngkurat jowo ing Kartosuro , garwo Prameswari Beliau keturunan dari Sunan Kudus urut2anya Sbb:

Gusti Kanjeng Ratu Kencono garwo Prameswari Amangkurat jowo binti KRT Tirtokusumo Bupati Kudus bin KRT Somodipuro Bupati Pati bin Pangeran Kudus bin Pangeran Rajungan bin Pangeran Demang bin Panembahan Kudus bin Kanjeng Sunan Kudus.

Mohon di mengerti ada nama Pangeran Rajungan ,pada zaman dahulu ketokohan itu di identikan dengan hewan yang perkasa contoh Gajahmada,Kebokenongo,lowo ijo ,walang Kopo dll.

Kesimpulan:

Darah Raja2 Mataram dan keturunannya berasal dari trah Kakung adalah darah Para Narendro.

Darah Raja2 Mataram dari arah ibu adalah berasal dari sebagian para Wali Songo di antaranya:

  1. Syekh Maulana Magribi yaitu ayah KA Tarub .
  2. Ibuknya KA Tarub Dewi Rosowulan adiknya Kanjeng Sunan Kalijogo.
  3. Bondan Kejawan bin Dewi Dorowati binti Jamaludin atau Syeh Jumadilkubro .
  4. Gusti Kanjeng Ratu Mas garwo Prameswari Panembahan Senopati binti KA Penjawi bin RA Panengah binti Kanjeng sunan Kalijogo ,ldari ayahnya Kyai Ageng Penjawi bin KA Ngerang III bin K A Ngerang II bin KA Ngerang I bin Syeh Maulana Magribi.
  5. Kanjeng Sunan Ngampel punya anak istri bernama Dewi Murtasimah di Nikah Sultan patah ,berputra Sultan Trenggono.
  6. Kanjeng Sunan Giri.
  7. Kanjeng Sunan Kalijogo.

Raja Mataram di antaranya yang berpangkat Letnan Jendral adalah SISKS Paku Buwono X11 yang telah mendapatkan kehurmatan dari Presiden Soekarno,artinya bahwa Raja Mataram itu tidak diragukan kepemimpinannya secara Nasional maupun keagamaanya.

والله اعلم بالصواب

Menguraikan Tentang Songgo Buwono segi delapan إنشاء الله akan saya tulis berikutnya.

BAGIKAN:

TERBARU
FAN PAGE
VIDEO
SOCIAL NETWORK